Samsung S26

Samsung S26 Tinggalkan Opsi 128 GB, Berikut Bocorannya!

Samsung Kembali Menjadi Sorotan Industri Teknologi Menjelang Peluncuran Generasi Terbaru Dari Seri Flagship‑Nya, Galaxy S26. Salah satu perubahan signifikan yang kini beredar di kalangan penggemar gadget dan peritel teknologi adalah keputusan Samsung untuk menghapus opsi penyimpanan dasar 128 GB pada model Galaxy S26. Langkah ini di pandang sebagai respons terhadap tuntutan pengguna akan kapasitas penyimpanan yang lebih besar di era digital saat ini.

Menurut bocoran yang tersebar dari retailer daring di Finlandia, semua model dalam Samsung Galaxy S26 Series — termasuk Galaxy S26 standar, Galaxy S26+, dan Galaxy S26 Ultra — akan mengusung storage mulai dari 256 GB sebagai kapasitas paling rendah. Ini merupakan lonjakan yang cukup signifikan di banding seri sebelumnya (Galaxy S25) yang masih menawarkan varian 128 GB sebagai opsi paling terjangkau.

Peningkatan kapasitas dasar ini di anggap penting di tengah tren penggunaan konten multimedia yang semakin berat. Seperti video 4K/8K, aplikasi berukuran besar, hingga foto beresolusi tinggi yang kini menjadi konsumsi sehari‑hari pengguna smartphone. Penghapusan model 128 GB sekaligus menegaskan bahwa Samsung menargetkan pengguna yang membutuhkan ruang lebih besar tanpa harus selalu bergantung pada ekspansi memori eksternal atau penyimpanan awan.

Pilihan Penyimpanan: Lebih Besar dan Fleksibel

Untuk model Galaxy S26 dan S26+, bocoran menunjukkan akan tersedia setidaknya dua opsi penyimpanan: 256 GB dan 512 GB. Kapasitas ini di rasa paling ideal bagi mayoritas pengguna yang memakai banyak aplikasi, game, hingga foto atau video berukuran besar.

Sementara itu, Galaxy S26 Ultra di laporkan menawarkan pilihan kapasitas yang lebih luas untuk memenuhi kebutuhan konsumen paling premium. Varian Ultra kemungkinan akan tersedia 256 GB, 512 GB, dan pilihan tertinggi yaitu 1 TB, sebuah kapasitas luar biasa besar bagi pengguna profesional atau mereka yang memanfaatkan smartphone sebagai alat kerja dan hiburan intensif.

Kehadiran opsi 1 TB di model Ultra menunjukkan bahwa Samsung tidak hanya meningkatkan kapasitas dasar. Tetapi juga menyediakan ruang maksimal untuk mereka yang benar‑benar membutuhkan storage tanpa kompromi.

Pilihan Warna Yang Lebih Konsisten Dari Samsung

Selain kapasitas, bocoran lain juga mengungkap pilihan warna yang akan ditawarkan Samsung untuk Galaxy S26 Series. Informasi dari retailer yang sama menyebut bahwa seri ini akan hadir dalam empat warna utama. Yaitu Hitam (Black), Putih (White), Biru Langit (Sky Blue), dan Ungu Kobalt (Cobalt Violet).

Keempat warna ini di perkirakan akan tersedia di semua model S26 dan S26+. Sementara Galaxy S26 Ultra juga akan memakai palet warna serupa untuk mayoritas varian, termasuk pilihan 1 TB.

Warna seperti Cobalt Violet dan Sky Blue di prediksi akan menjadi pilihan populer karena tampil lebih dinamis dan berbeda dari skema warna konvensional hitam‑putih yang dominan pada smartphone premium sebelumnya.

Edisi Khusus dan Varian Enterprise

Bocoran juga menunjukkan kemungkinan adanya “Enterprise Edition” khusus untuk model Galaxy S26 standar dan Ultra. Versi khusus ini di kabarkan akan hadir dengan konfigurasi tertentu — terutama varian hitam dengan kapasitas 256 GB — yang di tujukan bagi segmen korporat atau pengguna bisnis tertentu.

Walau demikian, detail lengkap tentang edisi Enterprise tersebut masih samar, dan kemungkinan bisa berbeda tergantung kebijakan regional dan pasar.

Peluncuran Resmi Masih Dinanti

Samsung hingga kini belum mengkonfirmasi secara resmi tentang konfigurasi storage atau pilihan warna tersebut. Namun berbagai laporan bocoran sudah berulang kali mengindikasikan perubahan besar di lini Galaxy S26. Perkiraan kuat menyebut bahwa seri ini akan di perkenalkan secara resmi di acara Samsung Galaxy Unpacked. Yang di prediksi berlangsung sekitar 25 Februari 2026 sebelum tersedia untuk pre‑order dan di jual secara global.

Peluncuran ini dipandang sebagai langkah penting Samsung untuk menghadirkan smartphone flagship yang lebih relevan dengan kebutuhan pengguna modern yang makin intensif menggunakan ruang penyimpanan besar.